19 November 2008

Hidup Derita : ON

gw kehilangan gizi yang selama ini selalu bersama dengan gw, menemani gw dalam suka dan duka, tertawa, menangis, berpelukan, bercanda, caci maki, saling menganiaya ( pastinya gw selalu menang), dan terakhir gizi sudah tidak tahan hidup bersama gw dan pergi meninggalkan gw dalam kesengsaraan!! Gizi, maafkanlah gw....
Sejak gw mengarungi hidup dalam kesendirian di ramainya kota kembang ini, gw menjadi "gelandangan" yang tidak terurus..*lebaiii* Setiap hari gw makan tidak teratur, malahan lebih sering gw cuma makan sekali sehari *Maaakkk, doain anakmu ini tidak kena typhus* kalo enggak paling mentok gw cuma makan mie yang telah didaulat menjadi "pioneer" oleh para kos-ers


( teringat masa lalu )

Akhirnya, bel laknat itu berbunyi juga! Horraaaaay, let's go home! Gw adalah penghuni kelas yang semangat 45 untuk segera cabut dari sekolah, sumpah jack gw laper banget! Sudah menari-nari di kepala gw masakan nyokap yang yahuud bakal menyambut gw

Dan begitulah setiap harinya! Disaat gw yang sudah tidak sanggup menapakkan kaki di jalanan yang biasa gw lalui setiap bersekolah, gw selalu teringat masakan nyokap yang uenak tenan, dan semangat itu akan kembali muncul! Hohohoho, masakan nyokap emang Te-O-Pe Be-Ge-Te dah! 4 Sehat 5 Sempurna gituwh.......*emang dasarnya gw rakuussss*


Contoh : Masakan nyokap yang paling yahuud ( taken from google)

Dan bandingkan dengan keadaan gw saat ini!! Huaaaaa.......sangat menyedihkan! Makan sayur seminggu sekali aja sudah seperti kado terindah yang Allah berikan buat gw, apalagi makan daging ayam ato leluhurnya si daging sapi *ada yg bisa jelaskan mereka sodaraan darimana* bisa nunggu ujan berkelir warna-warni dimana lebih dominan warna pink-ungu dihiasi bintang-bintang lalu datang lah anak Idola Cilik menyanyikan lagu "Tunjuk Satu Bintang", alias lama sekali! Biasa lah anak kos-an kan memiliki kecendrungan untuk berhemat, heuheuheu...Walopun gw berhemat untuk hal-hal yang tidak perlu, tapi itulah gw!

"Ya Allah, kini kutengadahkan tangan pada-Mu memohon cahaya pencerahan itu segera datang menyinariku, cahaya perbaikan gizi itu ya Robb.."
(Doa hamba yang teraniaya )


Doakan teman lo yang imudh nan manis nan lucu nan baik nan ramah inii yaaaah agar bisa bertahan hidup di dunia yang begitu keras ini!!

Ket : Cahaya pencerahan yang gw maksud adalah kedatangan bokap gw ke bandung..mantaps!

0 komentar: